Sunday, August 16, 2009

Gejala dan Tanda-Tanda Serangan Jantung

Serangan jantung terjadi secara mendadak, sehingga tak jarang orang yang terkena serangan jantung tak dapat ditolong. Sebenarnya, serangan jantung memiliki gejala dan tanda-tanda, namun banyak yang tak menyadarinya atau bahkan menganggap terkena jenis penyakit lainnya. Angin duduk, yang banyak dikenal masyarakat sebenarnya adalah serangan jantung. Berikut gejala dan tanda-tanda serangan jantung.

Rasa tertekan seperti ditimpa beban berat, rasa sakit, terjepit atau terbakar di dada. Perasaan ini bisa menjalar ke seluruh dada, bahu kiri, lengan kiri, punggung, leher bawah dan rahang leher bawah. Lama kelamaan dirasakan seperti tercekik atau sesak yang berlangsung selama 20 menit disertai keringat dingin, rasa lemas, dan berdebar bahkan, terkadang diikuti dengan pingsan. Serangan jantung sering terjadi di pagi hari.